Rabu, 14 November 2018

puisi Islami Surat Kepada Rosul



PENGAKUAN KEPADA ROSUL

Karya: Abdul Rosyid (Cak.Rasyid)


Subkhanalloh Wa-Sholatu Ilaika Yaa..Rosullulloh
Bidzambiika Yaa..Alloh Fi Kulli Khayatii  Wa-Bidzambika Yaa...Rosullulloh
Astaghfirulloh Maasa-Alloh  Wa-Mamatii Laaillahaa-Illalloh
Yaa...sayyidii Yaa...Rosululloh Yaa...sayyidii Yaa...Rosululloh
Yaa...sayyidii Yaa...Rosululloh Yaa...sayyidii Yaa...Khabiballoh


Ku Hantar Surat Ini
Duhai Pemimpin Kami Duhai Utusan Alloh * Duhai Pemimpin Kami Duhai Kekasih Alloh

Lautan dosa aku tenggelami
Karang syaeton aku arungi
Samudra birahi aku yakini
Dengan percaya diri aku kasihi

Aku mengaku menjadi umat-mu yang radikal
Dalam setiap langkah  dan waktu yang kekal
Tak sadar kian ku terjungkal
Dalam pengabdian penyesalan dan binal

Aku hardik umat dan pengikut-mu yang cinta sholawat pada-mu
Aku cela dan aku tawan  rekat-rekat bagi-mu
Aku malu, dan pantaskah aku berkata rindu
Akan haus syafa'at dan pembelaan-mu

Duhai Pemimpin Kami Duhai Utusan Alloh * Duhai Pemimpin Kami Duhai Kekasih Alloh

Cahaya-mu selalu menerangi alam semesta ciptaan-Nya
Cahaya-mu tidak kontras terurai adil bagian-Nya
Mengenah tepat sasaran tidak terbatasi-Nya
Dalam segala ruang, sisi dan dimensi-Nya

Akulah Uzza dan Lattah dalam kegelapan
Akulah yang hina dalam bercengkerama dan berperan
Sebagai garda-mu yang menyemat pengakuan
Terlebih bagiku mengaku pecinta sholawatan

Ada harapan dari-mu aku sia-siakan
Di Dunia dan di Akhirat kelak kupertahankan
Pantaskah aku menerimanya dan tak sungkan
Meskipun aku kebal dan selalu menafikan

Duhai Pemimpin Kami Duhai Utusan Alloh * Duhai Pemimpin Kami Duhai Kekasih Alloh

Sholawat aku lantunkan dan kusanjungkan
Sholawat wahidiyah, munjiyat dan nariyah
Bait-bait isinya penuh makna dan terasa
Sebagai harapan dan rupa

Aku mengaku dan mengaku atas kerinduan dari-mu
Sudah cukup dan cukup sebagai pembunuh nafsu
Semoga kelak aku bertemu, berlabuh pada-mu
Dalam lingkaran masa dan waktu

Duhai Pemimpin Kami Duhai Utusan Alloh * Duhai Pemimpin Kami Duhai Kekasih Alloh

Semoga semangat bagi umat pecinta Muhammad Saw.
Penyandan cinta sholawat dan manfaat sekarang dan kelak bagi pembaca
Senantiasa mendapat Syafa'atnya.
A..min

Clp, 12 Syaban 1439 , 28 April 2018

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

UNGGULAN

DWP GANDRUNGMANGU MEMBANGUN GENERASI MADANI

GANDRUNGMANGU,  Membangun silaturrahmi,  ukhuwah basyariyah (hubungan persaudaraan sesama manusia). Telah tercermin dalam suatu kegiatan or...

POPULER